Demi menjaga keamanan ibukota tercinta Indonesia dari bahaya kebakaran di laut maupun dari cuaca buruk yang mengakibatkan banjir. Tim PT.Karya Bahari Abadi baru saja melaksanakan pelatihan operaional mesin 30 PK (Paarden Kracht / Tenaga Kuda) untuk Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta (DAMKAR).
Baru saja keluar di tahun 2016, tidak butuh waktu lama bagi motor tempel Yamaha E30HMHL untuk menjadi favorit bagi pengguna motor tempel di tanah air. Mesin E30HMHL ini memiliki dapur pacu sebesar 496 CC dan menghasilkan tenaga sekitar 22,1 Kw (30PK). Meski menghasilkan tenaga yang cukup besar, namun E30HMHL merupakan motor tempel paling irit di kelasnya. Motor tempel E30HMHL sangat cocok untuk perahu kayu, Fiber ataupun karet dengan kapasitas 6 (enam) sampai 9 (sembilan) orang.
Pelatihan dimulai dari pukul 9.00 pagi waktu setempat hingga sore hari. Pelatihan meliputi seluk beluk permesinan motor tempel E30HMHL, teknik perawatan, proses pemasangan dan cara penggunaan yang disarankan. Diharapkan dengan mengikuti pelatihan ini, para peserta dari Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta dapat melaksanakan tugasnya tanpa mengalami kendala.