Jakarta – Memulai kampanye KBA Merdeka sejak awal bulan Agustus 2022, KBA Yamaha Marine memberikan berbagai kegaitan-kegiatan bermanfaat dengan menggandeng seluruh jaringan bisnisnya di seluruh Indonesia. Mulai dari kegiatan service & pelumas gratis, promo potongan harga dan Corporate Social Responsibility (CSR).
“Lewat kampanye KBA Merdeka di bulan Agustus ini, kami ingin memberikan kegiatan-kegiatan yang tidak hanya bermafaat untuk para pelanggan Yamaha, namun juga untuk lingkungan. Kegiatan CSR ini jadi salah satu upaya kami untuk tetap memberikan yang terbaik untuk menjaga lingkungan. Kami berharap, kontribusi ini dapat memberikan nilai lebih tidak hanya untuk perusahaan namun juga untuk seluruh masyarakat.” Penjalasan langsung dari General Manager Product & Sales, Sulolipu Djamil Kobong, di Kantor Pusat KBA Yamaha Marine di Jakarta.
Kali ini KBA Yamaha Marine memberikan 17 unit tempat sampah 3 in 1 sebagai bentuk CSR, dengan penyebaran di 17 titik berbeda di Desa Serangan dan Sanur, Bali. Bekerja sama dengan dinas terkait di masing-masing daerah, penyerahan dilaksanakan langsung oleh tim KBA Yamaha Marine cabang Bali.
“Kami sangat bangga bisa turut serta dalam pelaksanaan kegiatan CSR kali ini, dimana setiap hal kecil yang kami berikan bisa menjadi sesuatu yang bermanfaat untuk masyarakat khususnya di wilayah desa Serangan dan Sanur, Bali.” Ujar Sancha Sadewa, selaku Kepala Cabang KBA Yamaha Marine Bali.
Ke depannya, KBA Yamaha Marine akan tetap menjaga komitmen kepada masyarakat Indonesia, lewat kegiatan-kegiatan yang telah disiapkan, terutama lewat program CSR.